Friday, 15 January 2016

Alun Alun Kota Batu


Jika kita pergi ke kota wisata batu, maka tak lengkap rasanya jika kita tidak mengunjugi alun alun kota batu yang terletak di tengah kota batu.
Alun alun ini menjadi salah satu destinasi para pengunjung untuk mengistirahatkan badan sejenak selapas para penjunjung mengunjungi tempat wisata yang ada di kota batu. Di kota batu memang banyak sekali tempat wisata seperti BNS, Jawa Timur Park, Batu Secret Zoo, dan masih banyak lagi kawasan wisata yang ada di kota batu. Alun alun menjadi tempat pemberhentian bagi para pengunjung. Umumnya, para
pengunjung mengunjungi tempat ini pada malam hari untuk mengistirahatkan tubuh sejenak. Namun, tak jarang anak anak muda juga berkunjung ke alun alun ini untuk menikmati pemandangan malam kota wisata batu.

Di dalam alun alun kota batu malang jawa timur kita bisa menemui berbagai macam wahana yang bisa kita kunjungi. Salah satu wahana yang terkenal di alun alun kota batu adalah Ferris Wheelnya. Ferris Wheel di alun alun kota batu memiliki 17 kabin yang berputar dan mempunyai berbagai macam warna seperti merah, kuning, dan hijau. Untuk bisa menikmati Ferris Wheel ini, kita harus membayar tiga ribu rupiah. Harga ini termasuk harga yang murah untuk satu putaran Ferris Wheel. Di dalam Ferris Wheel, kita bisa menikmati pemandangan kota Batu nan indah saat Ferris Wheel berada di atas. Selain itu, kita juga bisa foto foto di dalam kabin Ferris Wheel.Wahana yang lain yang bisa dinikmati di Alun-alun Batu Malang  Jawa Timur adalah taman bermain anak. Namun, di taman bermain ini hanya anak di bawah usia 5 tahun saja yang bisa menikmatinya, dan orang tua bisa melihat anak anak mereka bermain disekitar taman bermain.


Air mancur adalah wahana yang lain yang bisa kita nikmati. Disini, siap siap saja, kita akan diguyur dengan air yang sangat dingin di berbagai macam lubang. Wahana ini bisa dinikmati oleh siapa saja kecuali anak usia 5 tahun kebawah yang harus membutuhkan dampingan orang tua.Di sekitar alun alun, kita bisa menemui berbagai macam wisata kuliner di alun alun seperti ceker setan, ketan legenda, dam juga berbagai macam makanan yang lain. Di dalam alun alun memang kita tidak diperbolehkan untuk makan dan juga merokok. Ada kawasan smoking area di sebelah utara timur dan barat bagi para pengunjung yang ingin merokok. Di sebelah utara, ada bangunan strawberry sebagai tempat informasi dan gedung apel sebagai toilet. Kedua gedung ini menjadi gedung yang banyak dikunjungi karena sebagai tempat informasi wisata dan juga toilet. Itulah fitur yang bisa kita dapatkan di alun alun kota batu.

No comments:

Post a Comment